Saturday, October 01, 2011

Youth Generation : Murid Yesus


Murid-murid Yesus
Kedua belas rasul pertama

Pernah bertanya berapa kira2 umur murid Yesus ketika pertama kali dipanggil? Lagi, hal ini bikin penasaran...

12

Rasul
Kata Rasul (apostolos, Yunani) muncul lebih dari 80 kali dalam PB, sebagian besar berasal dalam tulisan Lukas dan Paulus.  Apostolos berasal dari kata apostello (kata kerja) artinya ‘mengutus’, tetapi umum digunakan baru abad ke-5, sesudah zaman Herodotus.

12 Rasul Pertama
Pada masa awal palayanannya, Yesus memilih 12 orang murid untuk mengadakan perjalanan bersama Dia. Orang-orang ini yang akan mewakili pekerjaan Yesus setelah kembali ke surga. Di sisi lain, reputasi kedua belas orang ini terus memberi pengaruh terhadap gereja, bahkan setelah mereka meninggal. Pemilihan 12 orang ini adalah sebuah tanggung jawab yang besar.

Luk 6:12
“Pada waktu itu pergilah Yesus ke bukit untuk berdoa dan semalam-malaman Ia berdoa kepada Allah. Ketika hari siang, Ia memanggil murid-murid-Nya kepada-Nya, lalu memilih dari antara mereka dua belas orang, yang disebut-Nya rasul”

Sebagian besar rasul itu berasal dari daerah Kapernaum, yang dianggap rendah oleh masyarakat Yahudi yang terhormat karena Kapernaum adalah pusat dari bagian negara Yahudi (baru berdiri). Daerah itu juga dikenal sebagai ‘Galilea-nya non Yahudi’.

Namun, Yesus membentuk kedua belas orang tersebut menjadi pemimpin-pemimpin yang tangguh dan juru bicara yang fasih tentang iman Kristen. Fasih karena mereka hidup mereka menjadi kesaksian tentang Kristus. Kesuksesan mereka menjadi bukti tentang kuasa pembaharuan Tuhan Yesus.

Ngga seorang pun penulis Injil yang meninggalkan gambaran fisik dari 12 orang ini. Meskipun begitu, mereka memberikan sedikit petunjuk yang menolong untuk membuat ‘’dugaan yang ilmiah’ tentang bagaimana penampilan dan tindakan para rasul. Akan tetapi, ada fakta penting yang umumnya dilupakan adalah usia muda mereka.

Last Man Standing
Yohanes disebut-sebut sebagai murid Yesus yang paling terakhir mati. Sebelumnya, ia pernah dimasukkan ke dalam minyak mendidih sebagai hukuman karena pemberitaan Injil, tetapi Tuhan menolongnya, Yohanes tidak terluka sama sekali. Karena hukuman semacam itu dianggap tidak berguna, maka Yohanes dibuang ke sebuah pulau, Patmos. Tempat dia mendapatkan penglihatan-penglihatan nubuatan. Setelah itu, Yohanes diberitakan tinggal di Efesus sampai akhir hidupnya.

Jika diteliti dan disadari bahwa sebagian besar dari para rasul itu hidup sampai masa perempat ketiga dan keempat dari abad pertama. Yohanes justru hidup sampai abad kedua, jadi mereka pasti masih berumur belasan tahun ketika pertama kali mengikuti panggilan Kristus.

Leadership a-la Yesus
Dari contoh peristiwa tersebut bisa dipelajari karakter Yesus dalam menjalankan peran seorang pemimpin. Salah dua hal yang bisa diambil adalah :

1. Generasi muda, generasi yang powerful sehingga Tuhan pakai sebagai sarana untuk mendelegasikan pekerjaan-Nya. Generasi muda berarti Tuhan punya rencana untuk membentuk karakter-karakter generasi muda yang excellence dan tangguh sebelum Ia pakai sebagai alat pekerjaanNya. Sama halnya dengan wadah tanah liat yang harus dibentuk dan dibakar dulu sebelum digunakan sebagai tempat menampung air.
Dalam hal ini, buktinya bisa dilihat dengan jelas saat ini. Generasi2 muda mulai bangkit. Sederhananya saja, semakin banyak atlet olahraga dari berbagai cabang muncul dan bersinar dari usia muda. Ngga sedikit juga sudah muncul dari umur belasan.

2. Kapernaum, sebagai contoh terkecil berarti Tuhan bisa memakai siapa pun. Kenyataan bahwa sebagian besar rasul berasal dari tempat kecil yang tidak dipandang tinggi orang lain, justru membawa dampak besar pada kehidupan gereja mula-mula adalah bukti bahwa Tuhan memandang hati orang yang rindu. Tidak peduli darimana pun ia berasal.

Merry Christmas 2015!