Thursday, September 22, 2011

Travel Sketch : Western Wall - Tembok Ratapan


Tembok Barat

Mikve di Tembok Ratapan

Mikve
Salah satu yang uniknya adalah Mikve atau tempat pembasuhan bagi Yahudi. Yang satu ini ada di pelataran TEmbok Ratapan. Mereka mencuci tangan dengan gayung tersebut. Pegang yg kanan untuk mencuci tangan kiri, pegang yang kiri untuk mencuci tangan kanan.
Tembok Barat (Yerusalem) adalah ‘bangunan’ suci bagi umat Yahudi di seluruh dunia. Tembok yang ada sekarang adalah bagian dari tembok yang tersisa, dijadikan tempat berdoa sebagai peninggalan terakhir Bait Allah yang dibangun Herodes tahun 20 SM.

Tahun 70, Titus menyelamatkan bagian tembok ini beserta dengan batu2 besarnya untuk menunjukkan kemampuan menghancurkan Romawi terhadap bagian bangunan lainnya. Selama masa Romawi, orang Yahudi dilarang memasuki Yerusalem. Selama masa Byzantium, orang Yahudi diperbolehkan masuk Yerusalem tetapi hanya sekali setahun.

Tembok Barat = Tembok Ratapan
Kapan? Pada waktu hari peringatan kehancuran Bait Allah, untuk meratapi pemecahan bangsa Yahudi dan kehancuran Bait Allahnya. Oleh karena itu, Tembok Barat ini sekarang lebih dikenal dengan nama Tembok Ratapan. Kebiasaan itu berlanjut terus.

Tahun 1948-1967, orang Yahudi dilarang datang ke Tembok Ratapan karena tembok ini berada di bawah pengawasan pemerintahan Yordania. Setelah Perang Enam Hari, Tembok Ratapan menjadi tempat bersukacita nasional, seperti sebagai tempat beribadat. Lapangan terbuka luas disediakan sebagai tempat bagi orang-orang yang ingin beribadah.

Bar Mitzvah
Bar Mitzvah menjadi pengalaman unik sendiri. Setiap Senin dan Kamis, Tembok Ratapan dijadikan tempat Bar Mitzvah, saat ketika gulungan Taurat dibukakan kepada anak-anak Yahudi dan mereka diijinkan untuk membaca Taurat sendiri. Sebelumnya? Mereka hanya bisa dengar dari orang tua.

Western Wall Tunnel (Terowongan Tembok Barat)
Suatu anugerah bisa mendapat kesempatan masuk ke sini. Ini sebuah situs, galian yang dilakukan untuk menelusuri lagi pondasi dasar Bait Allah yang pertama, sebagai bagian persiapan Bait Allah ke-3.

Merry Christmas 2015!