Wednesday, April 28, 2010
Pay the price!
“…too expensive for me”
Hanya untuk share, semoga ceritanya bisa jadi inspirasi buat yang baca.
Ketika berbuat salah, cepatlah meminta maaf. Ketika ada orang berbuat salah, cepatlah mengampuni. Tidak perlu gengsi-gengsian atau jaim-jaim an. Jangan tunggu factor waktu ambil alih. Waktu tidak akan mengembalikan keadaan, justru memperburuk keadaan.
Saat SMP dan SMA saya pernah berbuat salah kepada orang lain. Salahnya, saya tidak meminta maaf. Biasa gengsi. Hanya berpikir waktu akan menyelesaikan semuanya kembali menjadi sedia kala. Ucapan yang sudah keluar tidak akan bisa ditarik kembali.
Bertahun lewat, mencoba melupakan, akhirnya saya malah “diingatkan” lewat mimpi. Mimpi ini datang setiap beberapa hari dalam waktu 2 minggu. Dengan mimpi yang sama, saya diperlihatkan kembali saat-saat dulu saya berbuat salah dengan orang itu. Orang-orang yang sama muncul terus.
Baru setelah itulah saya sadar bahwa masih ada yang belum selesai, dan harus diselesaikan.
Bagaimana caranya ketika saya tahu bahwa sebagian orang itu sudah berada jauh dan tidak pernah kontak lagi? Atau terburuknya tidak mau berkomunikasi lagi? Kembali mengobrol untuk mengungkit masa lalu yang mungkin masih mereka ingat? Atau bahkan sudah mereka lupakan dengan susah payah?
Menyesal? Sangat karena saya telah kehilangan kontak dengan orang-orang hebat. Di kala saya mau meluaskan relasi, saya malah kehilangan. Kejadiannya sudah lewat dan hal ini tidak bisa saya sesali terus menerus yang akan menghambat perkembangan diri saya sendiri. Sekarang, mimpi ini seolah menjadi pengingat saat saya ketika bercanda dengan teman-teman supaya tidak melakukan kesalahan yang sama.
When you try your best but you dont succeed
When you get what you want but not what you need
When you feel so tired but you cant sleep
Stuck in reverse
Tears stream down your face
When you lose something you cannot replace
Tears stream down your face
i'll promise i'll learn from my mistake
Lights will guide you home and ignite your bone
and i will try to fix you..
Fix You - Coldplay
-
Bandung Sketchwalk 4 terpaksa dilewatkan karena berhalangan, Bandung Sketchwalk 5 kami berkesempatan untuk berkunjung ke stasiun Bandung. ...
-
Faktanya tertulis di Matius 6 : 34, yaitu tentang Yesus memberi makan 5000 orang… Sebenarnya apa yang terjadi saat itu? Jelas sebuah krisis ...
-
Murid-murid Yesus Kedua belas rasul pertama Pernah bertanya berapa kira2 umur murid Yesus ketika pertama...