Gw mencoba memahami apa yang gw lihat dari NG, Discovery, BBC atau lain sebagainya. Emas merupakan salah satu logam yang tidak mudah membuatnya. Ia perlu dipanaskan hingga beberapa ribuderajat Celcius hingga meleleh. Ketika diambil dari tambang, emas bercampur dengan tanah dan materi-materi lainnya. Nah materi-materi ini yang menjadi semacam ‘sampah’ atau residu saat melelehkan emas. Residu yang naik ke permukaan emas ini harus diambil secara berkala untuk mendapatkan emas yang muni. Terus menerus hingga residunya hilang.Semua prosesnya harus dilakukan di dalam sebuah dapur api yang sangat panas, mencegah emas cairnya mengeras.
Akan tetapi, setelah proses yang panjang itu, akan keluar sebuah emas murni yang berkilau yang mempunyai daya jual tinggi daripada emas sebelum diproses.
Pembentukan karakter merupakan suatu proses dan bukan merupakan sebuah proses instant. Namun, apa yang gw yakini adalah ketika seseorang berhasil melalui proses pemurnian itu, ia akan memiliki karakter yang dicintai semua orang dan menjadi manusia yang berharga.