Saturday, March 28, 2009

money & world

konon katanya uang mengontrol dunia ini...

kalo gitu, gw mengontrol uang = mengontrol dunia??

maybe..

Thursday, March 26, 2009

BIBLE n SCIENCE 6

Sungguh menarik untuk menyelidiki Alkitab… Buku segala buku dan kitab segala kitab… Tak ada habis2nya hal-hal menarik yang bisa dibahas.

Bumi saya bundar, bundar bumi saya
Kalau tidak bundar, bukan bumi saya


Yesaya 40 : 22
“ Dia yang bertahta di atas bulatan bumi yang penduduknya seperti belalang; Dia yang membentangkan langit seperti kain dan memasanya seperti kemah kediaman!”

Kenapa manusia harus meributkan bagaimana bentuk bumi ini?? Ilmuwan-ilmuwan Eropa di abad pertengahan memerdebatkan bentuk bumi… Mungkin sempat rebut juga di belahan bumi yang lain, entahlah…
Akan tetapi, sesungguhnya Alkitab sudah menuliskan bagaimana bentuk bumi kita beribu tahun sebelumnya…pada zaman nabi Yesaya!!

Wednesday, March 25, 2009

just the best...

melihat kejadian tentang seorang mahasiswa tingkat akhir di NTU, banyak kejanggalan-kejanggalan yang terjadi...

Beberapa waktu lalu gw sempet membaca email (semacam email berantai) yang katanya berasal dari pihak keluarga David. Menurut penuturan pihak keluarga atau teman-temannya, hal tentang David menusuk sangatlah tidak mungkin. Karakter David tidak begitu...  Malahan, berita yang diyakini pihak keluarga, David dibunuh...

Menurutnya, ada suatu kebusukan yang tampaknya sudah berurat berakar di NTU. Jadi, bila seorang mahaiswa yang gilang gemilang mempunyai tugas akhia yang mencengangkan dan luar biasa bagusnya, maka si dosen akan meminta proyek mahasiswa didikannya untuk dijadikan miliknya. Sementara si mahasiswa disuruh membuat tugas baru. Hal ini memang tampak biasa dan terjadi dimana-mana...

Untuk sesaat, gw mengingat kegagalan kk gw sendiri yang ngga lulus dapet beasiswa ke NTU. Saat itu, terlihat mengecewakan juga tidak berhasil mendapat beasiswa ke salah satu Uni (yang katanya) terbaik se Asia Tenggara... Jadi, setelah melihat kejadian ini, gw mensyukuri dan melihat apa rencana Tuhan dibalik kegagalan kk gw di NTU.

Gagal dari NTU, akhirnya dia dapet beasiswa juga ke Nijmegen Belanda. Setelah lulus S1 pertengahan tahun 2008, sekarang dapet beasiswa lagi 3 tahun untuk gelar PhD-nya di Dundee, Scotland.. Rencana Tuhan memang yang terbaik.... Congratz ko!! Gud luck buat studinya!!

Monday, March 23, 2009

mantan orang nomor 1 negeri ini...

1.

Bung Karno : Disukai perempuan

Pa Harto : Ditaklukan perempuan

Pa Habibie : Disangka perempuan

Gus Dur : Digandeng perempuan

2.

Bung Karno : Bukan militer, tapi penampilan militer

Pa Harto : Bekas militer, mengembangkan tradisi militer

Pa Habibie : Dekat militer, dilindungi militer

Gus Dur : Bukan militer, tapi punya militer swasta

3.

Bung Karno : Memancing wanita

Pa Harto : Memancing ikan

Pa Habibie : Memancing amarah mahasiswa

Gus Dur : Memancing tawa siapa saja

4.

Bung Karno : Dimanfaatkan komunis

Pa Harto : Dimanfaatkan putra-putrinya

Pa Habibie : Dimanfaatkan konco-konconya

Gus Dur : Dimanfaatkan tukang pijatnya

5.

Bung Karno : Bingung milih perempuan

Pa Harto : Nggak pernah bingung

Pa Habibie : Berpenampilan seperti orang bingung

Gus Dur : Suka buat bingung orang lain

6.

Bung Karno : Turun dari presiden karena sudah tua

Pa Harto : Turun dari presiden karena sudah menyiapkan pengganti

Pa Habibie : Turun dari presiden karena di demo mahasiswa

Gus Dur : Turun, ngga mau!!

7.

Bung Karno : Menciptakan keamanan & persatuan bangsa

Pa Harto : Menciptakan kemakmuran bangsa dan keluarganya

Pa Habibie : Menciptakan demonstrasi & perpecahan bangsa

Gus Dur : Menciptakan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)

8.

Bung Karno : Jarang sekali jalan-jalan

Pa Harto : Suka jalan-jalan

Pa Habibie : Bisa jalankan pesawat

Gus Dur : Sudah jalan susah, suka jalan-jalan keluar negeri

9.

Bung Karno : Dapat ilmu dari pengalaman

Pa Harto : Dapat ilmu dari SD

Pa Habibie : Dapat ilmu dari Jerman

Gus Dur : Dapat ilmu dari langit

10.

Bung Karno : prinsip - Merdeka atau Mati!

Pa Harto : prinsip - Lebih baik sakit daripada di penjara

Pa Habibie : prinsip - Kemajuan dengan penguasaan teknologi

Gus Dur : prinsip - Begitu aja koq repot...?!

Wednesday, March 18, 2009

menjadi kota besar...

kurang lebih 1 tahun lagi, kuliah selesai... gw sangat tertarik dengan lingkungan kota...entah kenapa. Sama seperti gw yang jadi senang ngblog lagi sejakmasuk kul, entah kenapa...

kota...banyak bgt yang bisa ditinjau buat diteliti... Menariknya, arsitektur berhubungan dengan tinjauan-tinjauan tentang perilaku manusianya. Dalam melihat sebuah kota memang lebih gampang untuk melihat yang fisiknya, bangunan, vegetasi, jalan raya, dsb.

Tapi, kota itu sendiri dibangun untuk manusia. Lingkungan manusia itu sendiri. Semakin lama kota berdiri semakin besar, besar, dan besar. Banyak istilah (berbagai kategori) yang dipakai untuk menunjukkan "kehebatan" sebuah kota.. Apa itu fungsinya, berdasarkan luasnya, berdasarkan jumlah penduduk, dll. Contohnya kota satelit, metropolis, megapolis, dsb. 

Namun yang gw liat adalah,,

Perkembangan kota selalu berlawanan dengan perkembangan moralnya. Kota maju, tapi moralnya makin turun. Katakan saja pendidikannya juga maju dan berkembang, tetapi tetap, moralnya turun... Suatu dampak tetap.. Lagi...entah kenapa..

Bible & Science 5

Berdasarkan kisah Nuh,, gw berasumsi bahwa jumlah air dibumi ini mampu menutupi seluruh permukaan (daratan) bumi, bahkan sampai sekarang. Yup, bahkan Everest sekalipun.

Berarti keadaan sekarang bisa "ada"( muncul daratan) karena "banyak" air yang masih berupa es... Lagipula, kalau dilihat dari foto satelit, permukaan bumi ini sebenarnya belum ada apa-apanya dibanding dalamnya lautan... Kalau saja semuanya mencair, maka tidak diragukan lagi akan terjadi...air bah.

Tapi, pada jaman Nuh, Tuhan berjanji tidak akan menurunkan air bah lagi. Ia beri tanda dengan pelangi kepada Nuh. Jadi, akankah bumi kena air bah? Tidak akan. Berarti es dibumi tidak akan mencair seluruhnya saat global warming ini??

Global warming bikin banyak es mencair di seluruh dunia. Sebenarnya, permukaan air laut bumi sudah naik sangat tinggi. Banyak pulau, ehmm atoll yang sudah tenggelam. Akankah terjadi lagi? Mungkin setelah masa pengangkatan?? ^^

Sunday, March 15, 2009

jaman nuh dulu

kalau dulu Alkitab pernah menulis, pada saat air bah jaman Nuh semua permukaan bumi tertutup air,,, berarti bumi punya air sebanyak itu untuk menutupi bumi..?? Ke mana sekarang? Jadi es?

Friday, March 13, 2009

siapa?

siapa manusia di dunia ini yang bisa dipercaya?? ngga ada...

Monday, March 09, 2009

akreditasi ~ seberapa guna?

Sebenarnya, apa sih yang dilakukan saat suatu sekolah atau universitas atau lembaga pendidikan lainnya diakreditasi pemerintah?

Berikut gambaran apa yang terjadi saat akreditasi sekolah (SMP)..

Jadi, pihak/tim akreditasi itu, sudah membawa beberapa lembar kertas yang sudah dibundel satu-satu. Satu bundle untuk satu sekolah. Di dalam kertasnya sudah tersedia kolom2 untuk dilakukan ceklist-ceklist tentang macam-macam mengenai kelengkapan sekolah. Baik dari administrasi (data-data), kelengkapan fasilitas, peralatan, dsb-nya. Bila ada, dia contreng, bila tidak ada ya tidak dicontreng. Penilaian sekolahnya, berdasarkan jumlah contreng-an yang didapat. Jadi, sebenarnya, tim akreditasi itu bisa dibilang “tidak melakukan apa-apa”, dia hanya mencontreng-contreng berdasarkan apa yang tersedia di sekolah itu. Hanya saja, penilaian seperti ini kan tidak bisa mengukur kelengkapan antara sekolah satu dengan yang lain.

Lanjutan dari yang sebelumnya, sebenarnya akrediatasi seperti ini hanya distandardisasi untuk sekolah negeri. Mnegapa? Sekolah saya swasta, karena pihak yayasan ingin menjadikan sekolah dengan standar nasional, maka mereka memerlengkapi sekolah dengan berbagai fasilitas dan kegiatan-kegiatan yang merupakan kerja sama dengan pihak2 lain. Ada pula mengadakan kegiatan-kegiatan rutin seperti perlombaan-perlombaan teknolgi. Akan tetapi, hal-hal semacam tadi tidak tersedia di “kolom”nya di lembar si akreditor. Nah kalau begitu? Katanya yaa tidak bisa dimasukkan karena tidak tersedia di sini. Hah? Bagaimana bisa? Tidak ada catatan sedikitpun mengenai “keistimewaan” ini. Dianggap tidak ada. Begitu hasilnya keluar, yaa akreditasi SMP gw bisa sama dengan suatu smp negeri di antah berantah.

Itu kisah nyata di SMP. Lain lagi ceritanya saat SMA. Nah, lagi kebiasaan kita, kerja yang mepet. Jadi, begitu tahu akan ada akreditasi baru segalanya diurus sesuai aturan. Bisa jadi, data-data yang tidak lengkap pun bisa diada-adain. Begitulah yang gw lihat. Tiba-tiba saja bisa muncul buku pegangan apalah, buku penilaian apalah, tiba-tiba dinding sekolah penuh dengan poster2 science, muncul organigram guru (yang gw pernah gw lihat sebelumnya), lorong sekolah tiba-tiba penuh dengan pot-pot tanaman, blab la bla.. Luar biasa ya…

Entah bagaimana “kisah”nya lagi di universitas ini. Tapi, menjelang masa-masa akreditasi, dosen-dosen memang terlihat sangat sibuk “memersiapkan” segalanya. Takut kalau-kalau akreditasinya turun.

Gw justru memertanyakan, apa gunanya akreditasi? Toh akreditasi tidak membuktikan bahwa lulusannya selalu yang terbaik. Justru system pendidikan di dalamnya yang lebih menentukan, termasuk kualitas para pengajar.

Sunday, March 08, 2009

bagaikan bejana

Bagaikan bejana siap dibentuk
Inilah hidupku di tanganMu
Bentuklah seturut kehendakMu
Pakailah sesuai rencanaMu
 Ku mau seperti-Mu Yesus, disempurnakan selalu. Dalam setiap jalanku memuliakan namaMu

Lagu ini hamper dinyanyikan setiap minggu saat PA (pemahaman Alkitab) SMP. Akan tetapi gw baru bisa memahami artinya saat dibangku kuliah.

Jadi, kenapa Tuhan mengatakan “bejana”?? Coba diselidiki dari masa penggunaannya dulu. Zaman Yesus di dunia, orang-orang sana banyak menggunakan bejana sebagai wadah untuk menampung atau menyimpan. Bejana pada umumnya, terbuat dari tanah liat.

Ketika segumpal tanah liat dibentuk oleh seorang pengrajin menjadi sebuah bejana, pengrajin itu akan membentuk tanah liat itu menjadi sebuah bejana yang berharga, yang tidak akan mengecewakan pelanggan ketika membeli barang hasil kerajinannya. Selagi membentuk, ia sekaligus membuang kerikil-kerikil yang bercampur dengan tanah laitnya. Kerikil-kerikil ini bisa membuat tanah liat tidak menyatu dengan benar saat dikeringkan, sehingga membuatnya mudah pecah.

Lagi, bejana tanah liat mudah dibentuk. Ketika seorang pengrajin menginginkan sebuah bejana dengan daya tamping yang lebih besar, maka ia akan menambahkan lagi gumpalan tanah liat dan membentuknya lagi denga kapasitas yang lebih besar.


Sama halnya dengan manusia, apa yang telah ditulis dalam Alkitab. Tuhan sudah memercayakan kepada kita dengan suatu takaran tertentu. Sekarang, tinggal bagaimana setiap manusia menggunakan kapasitas yang sudah Tuhan kasih? Pasti, bila Tuhan melihat anak-Nya memenuhi kapasitasnya, Dia akan menambah lagi tanah litany dan mulai membentuk lagi untuk kapasitas yang lebih besar. Hanya, bagaimana dari kitanya?? Mau puas dengan kapasitas yang segitu-segitu aja?

one voice : me

Seberapa sadar kita bahwa Tuhan sangat baik?? Dia kasih segala yang kita perlukan… Jangan cepet2 menyimpulkan bahwa “gw belum pernah dapet apa2 dari Dia”,,, coba direnungkan dulu, jangan2 apa yang dipunya saat ini adalah hasil semua pemberianNya? Yaa, saat mengetahuinya barulah sadar akan hal itu… Semuanya merupakan proses yang panjang. Sekali lagi bukan hal yang seperti mie instant atau rasa pedas yang langsung terasa begitu menggigit cengek.

Ngga melulu menyoal tentang harta (benda)… Sesungguhnya, kesehatan (yang tampaknya kasat mata) pun adalah harta yang paling berharga. Tanpa kesehatan kita ngga bisa mendapatkan harta (baca nafkah). Masih banyak hal2 lainnya…

Dia pegang SETIAP komitmen yang gw keluarkan. Kenapa gw bisa bilang begitu? Karena gw udah mengalaminya, sering. Sering? Apa yang gw pernah minta waktu dulu, gw dapatkan sepanjang waktu setelah gw minta, meskipun itu di dalam hati. Ini beberapa contoh nyata…


Pertama, sewaktu kecil dulu, gw melihat betapa tingginya kulkas yang ada di rumah. Susah sekali rasanya untuk mengambil barang di atas sana. Apalagi ketika mati lampu (lilin dan korek api biasanya ditaro di atas lemari es). Saat itu gw berkata di dalam hati, minta ke Tuhan kalau gw pengen punya tinggi badan setinggi kulkas di rumah (kulkasnya masih ada di rumah sampai saat ini, kira2 170 cm), nyatanya tinggi badan gw sekarang 180cm. Saat itu gw cempet ketakutan kalau tinggi badannya akan terus menerus bertambah. Akhirnya, sekitar 2,5 tahun lalu, gw minta supaya tinggi badannya ngga nambah lagi. Sejak itu, tinggi badan gw ngga pernah nambah lagi… Setelah diingat2, menjadi tinggi itu juga sebuah proses, kalau saja gw ngga mau menurut orang tua untuk minum susu dan calc, tentu ngga akan setinggi ini.

Kedua, waktu itu sma kelas ?,, gw mendengar khotbah bagaimana berbahayanya lidah ini. Jelas sekali apa yang ditulis Alkitab, bahwa lidah itu bagaikan pedang bermata dua. Jadi, lagi, gw minta, “Oke deh Tuhan, Andre mau supaya mulut ini lebih berguna.” Jadi, ada suatu waktu gw ga bisa sabar gara-gara dikata-katain, gw balas sekalian dengan omongan yang cukup menyakitkan juga. Seketika itu juga, orangnya diam dan…nangis. Gw ngga tau harus berbuat apa saat itu, yang teringat di kepala adalah bagaimana rasanya bersalah padahal baru saja membuat komitmen untuk jaga mulut? Meskipun hal itu sudah lewat, tapi ada “sesuatu” yang membekas tidak terlupakan…Kejadian yang terus terngiang ketika berbicara dengan orang lain, terlebih saat keadaan emosi…

Ketiga, hal lain terjadi lagi.. Semuanya di mulai sejak gw berkomitmen atau meminta kepada Dia. Tuhan bekerja secepat itu ya? Ngga salah…
Sepanjang sma, dari kelas 1 sampai kelas 3, gw tetap menjaga nilai-nilai rapor agar tidak merah, karena gw sudah dapet tujuan kuliah gw. Gw mau masuk pmdk ars unpar. Rencana gw, ketika pmdk (bulan November) hasilnya keluar, berarti gw bisa santai memersiapkan diri untuk UAN-nya. Karena dengan begitu, gw ngga perlu pusing-pusing untuk mikir ke mana gw akan kuliah. Tapi, jalan Tuhan lain.
Saat itu, selama 1-2 bulan terakhir atau bahkan lebih, SMA gw sedang memersiapkan kelengkapan data untuk akreditasi sekolah. Singkat cerita, pihak sekolah sampai kelupaan untuk mem-follow up berkas pmdk yang telah dikirim Unpar. Gw bener2 sangat marah dengan pihak sekolah saat itu. Karena setiap beberapa hari sekali gw selalu menanyakan tentang pengumuman pmdk itu ke sekolah. Singkatnya lagi, gw harus belajar gambar, matematika, dan bhs inggris lagi, yang TERNYATA sangat berguna untuk membantu persiapan menjelang UAN, dan bekal (skill) untuk memulai kuliah di ars, yaitu menggambar…

Itu hanya segelintir kisah dari sekianbanyak kisah2 lagi.. Jadi, bagaimana kisah/pengalaman Anda dengan Tuhan??

Wednesday, March 04, 2009

pasangan ~ sepatu

Jadi, kalau ada orang yang bertanya, “Bagaimana caranya memilih pasangan?”

Milih pasangan sama halnya kalau kita beli barang untuk kita pakai. Contohnya, sepatu. Sewaktu membeli sepatu, tentu kita mencari ukuran yang benar-benar pas dengan ukuran kaki. Bila sepatu yang dipilih tidak sreg dengan kakinya, di kemudian hari pasti malah kaki kita yang jadi korban. Lecet-lecet lah, luka lah, ngga enak dipake jalannya, kaki jadi cepet pegel-pegel, dsb.

Itu saja baru dalam hal memilih sepatu. Pasangan?? Gw rasa ini lebih ngga bisa maen-maen. Meskipun kelihatannya cocok, tapi itu “baru” kelihatannya. Bila ada rasa tidak sreg lebih baik ngga usah dilanjutkan (ato nekat)… Kalau ngga tentu masa pacarannya bukan menjadi sesuatu yang menyenangkan, tapi malah jadi “luka” di hati. Lagipula, ini tentang perasaan seseorang. Bukanlah suatu hal yang pantas untuk dipermainkan.

st. lucia choir

Setelah sekian lama,, akhirnya gw untuk pertama kalinya datang ke sebuah konser choir…

Kenapa sampe harus dating?? Apakah emang segitu “wah” nya?? Padahal awalnya ikut nonton konser ini karena ada teman2 sejurusan yang ikut tampil. Ada sebagai penyanyi, pemain music, dan sampai konduktornya. Yang terpenting lagi… gratis tentunya..^^

Sebelumnya, gw hanya pernah mendengar PSM (Paduan Suara Mahasiswa) Unpar yang mengisi acara pembukaan Orientasi Siswa Gabungan pas awal-awal masuk kuliah dulu. Mereka menyanyikan Hymne Unpar. Hmmmm… waw keren banget suaranya. Oke,, itu cukup menjelaskan kenapa PSM Unpar bisa “jalan-jalan” ke luar negeri untuk ikut lomba-lomba padus. Langganan menang juga.

Hari ini, St. Lucia mengadakan konser “Harmony of Love” di GSG Unpar. Membawakan lagu-lagunya dengan apik. Menurut gw performanya bagus, hanya saja saying,, kurang lama…;p

Menurut booklet yang dibagi, acara dibagi ke dalam 2 sesi. Tiap sesi akan tampil 2 konduktor yang membawakan beberapa lagu. Yaa jadi kasarnya total ada 4 sesi. Mulai dari lagu sekre, gospel, hingga yang beraliran jazz. Nice…
Jadi, kalau untuk gw takaran segini aja udah bagus, gimana yang PSM Unparnya yah yang banyak orang bilang lebih bagus?? Jadi ngga sabar pengen liat konser PSM…;p

Merry Christmas 2015!